Breaking News

Hati-hati !! Foto dan Nama Sekdaprov Bengkulu Dicatut Pelaku Penipuan

inilah screenshot kontak modus oknum penipuan mengatasnamakan Sekdaprov Bengkulu Hamka Sabri yang beredar luas di Medsos. Sabtu 15 April 2023.(Foto:Rian/Realitapost.com)

BENGKULU, REALITAPOST.COM --
Masyarakat Bengkulu diminta berhati-hati atas modus pelaku penipuan yang mencatut foto dan nama pejabat di akun whatsapp, salah satunya foto dan nama yang dicatut yaitu Sekdaprov Drs. Hamka Sabri, M.Si.

Kadis Kominfotik Provinsi Bengkulu H. Moh. Redhwan Arif, S.Sos, MPH menerangkan baru saja beberapa hari yang lalu terjadi ulah pelaku kejahatan pelaku penipuan yang mencatut nama dan foto Gubernur Rohidin Mersyah, dan hari ini terjadi pencatutan nama dan foto Sekdaprov Drs. Hamka Sabri, M.Si. "Mencermati ini, artinya memang ada jaringan pelaku penipuan yang mengincar korban di Bengkulu melalui akun whatsapp, dan modusnya pencatutan nama-nama pejabat" papar Redhwan.

Menurut Redhwan, sasaran pelaku ini tampaknya menyasar korban yang mungkin mereka kira tidak mengenal dekat pejabat, namun ternyata dengan cepat masyarakat memastikan nomor handphone oknum penipu tersebut bukanlah nomor Sekdaprov Bengkulu, dan akhirnya informasi tindak penipuan ini cepat tersebar agar tidak ada korban.

"Respon cepat warga yang melaporkan ini berkat prinsip kehati-hatian untuk hal yang mencurigakan, dan yang pasti sosok pejabat yang dicatut nama dan fotonya juga sudah dikenal luas masyarakat, juga sebaliknya masyarakat sudah mengenal dekat pejabat tersebut. Sehingga terhindarlah dari tindak kejahatan penipuan ini" tambah Redhwan.

Diketahui pada hari Rabu, 12 April 2023 di grup whatsapp beredar laporan warga Bengkulu yang menceritakan ada kejadian penipuan dari akun whatsapp dengan nomor telepon +62812 3097 47220 yang mencatut nama dan foto Sekdaprov Bengkulu Drs. Hamka Sabri, M.Si. 

Modus yang dilakukan  penipu dengan menghubungi sekolah sekolah (SD IT dan PAUD IT) di bawah naungan salah satu yayasan di  Bengkulu. Kabar ini kemudian cepat menyebar di grup grup Whatsapp masyarakat dan di lingkungan jajaran Pemprov Bengkulu.(Rian/Dian Marfani)

Tidak ada komentar