Breaking News

Warga Pemalang Keluhkan Blank Spot Dan Bedah Rumah Di Reses Dede Indra Permana DPR RI

Realitapost.com, Pemalang -- Anggota Komisi X DPR-RI Fraksi PDI Perjuangan Dede Indra Permana kembali melakukan kunjungan di Kabupaten Pemalang dalam rangka reses serap aspirasi dan buka puasa bersama bertempat di Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pemalang, Sabtu (30/4/2022). 

Di dampingi Ketua DPC PDI Perjuangan H. Junaidi, Dalam reses tersebut, Anggota Komisi X DPR-RI Dede Indra Permana mengatakan dirinya banyak menampung aspirasi usulan dari beberapa teman-teman struktur pengurus PAC PDI Perjuangan khususnya masyarakat Kabupaten Pemalang. 

Selain menampung aspirasi Legislator dari Fraksi PDI Perjuangan itu menuturkan dirinya mendapatkan amanah dari Ketua DPR-RI Puan Maharani untuk ikut serta berbagi paket beras di Bulan Puasa dalam menjelang lebaran khususnya di Wilayah Dapil 10 Jawa Tengah. 

"Saya disini membawah amanah dari Ketua DPR-RI Puan Maharani untuk ikut berbagi beras di dalam bulan Ramadhan ini khususnya di wilayah 10 Jawa Tengah", ujar Dede 

Lebih lanjut Dede dari hasil rapat musyawarah serap aspirasi kali ini menyampaikan beberapa usulan yakni terkait beda rumah, Blank Spot yang ada wilayah tertentu di Pemalang, sesuai dengan programnya Pak Jokowi tentang Merdeka Sinyal. 

"Ternyata di Pemalang masih ada beberapa wilayah yang belum mendapatkan sinyal yang baik, tentunya Saya dengan Keminfo nanti akan mendata wilayah mana saja yang akan menjadi prioritas dari pelaksanaan program tersebut", ungkap Dede

Legislator dari Fraksi PDI Perjuangan itu juga menambahkan tentunya tidak bisa semuanya, karena ini pembangunan yang cukup lumayan besar yang ada di seluruh Indonesia, dan estimasinya akan ada realisasi tahun ini di berapa titik di Pemalang, bisa jadi mungkin akhir tahun ini sudah dimulai.

"Untuk yang tadi beberapa tempat yang diajukan ada 8 titik tempat diseluruh Pemalang. dari program Merdeka Sinyal ini diharapkan paling cepat akhir tahun ini bisa terealisasikan", terangnya

Disinggung terkait eforia mudik lebaran tahun ini, dikatakan Dede tentu membawa dampak perbaikan ekonomi yang bisa tumbuh dengan baik, dengan adanya pemudik ini wilayah-wilayah UMKM juga akhirnya bisa bangkit

"Kita semua merasakan sekarang ini sudah ada pergerakan maupun pertumbuhan ekonomi yang cukup baik", terangnya

Sebagai anggota DPR-RI Dede menyampaikan agar bisa tetap amanah atas kepercayaan yang diberikan dari teman-teman maupun masyarakat Kabupaten Pemalang.

"Saya bisa menjalankan tugas sebaik-baiknya untuk mengawal aspirasi masyarakat maupun kebutuhan masyarakat yang ada", pungkas Dede (USM-Realitapost).

Tidak ada komentar