Breaking News

Anggota Panwaslu Meninggal Usai Jalani Rapid Test Covid19

Realitapost.com, Benteng - Lagi, salah satu Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Desa Tanjung Raman, Kecamatan Taba Penanjung Nedi Supriadi (31) mendadak meninggal dunia setelah terjatuh di RSUD Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), Jumat pagi (7/8/2020), sekitar pukul 09.31 WIB.

Kejadian ini sontak membuat heboh pihak RSUD Kabupaten Benteng dan masyarakat yang sedang berobat disana. Sementara itu, berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, insiden nahas ini terjadi saat korban Nedi terjatuh ketika hendak naik tangga di RSUD Benteng. 

"Ya Beliau (korban) ke RSUD untuk melakukan Rapid Test. Namun, setelah selesai saat hendak pulang ke rumahnya berdasarkan informasi yang kami terima ia terjatuh ketika naik tangga," terang Dirut RSUD Benteng dr.Listikarini Hilen Widyastuti melalui Kasi Yanmedik, dr.Ru|i. 

Berdasarkan informasi, saat ini seluruh anggota Panwascam dan Panwaslu Desa saat ini memang sedang menja|ani pemeriksaan rapid test atas arahan Bawaslu Benteng. Dibagian Iain, hasil rapid test Nedi menunjukan hasil non reaktif. Sehingga almarhum dimakamkam seperti biasa. 

"Sebelum ke RSUD Benteng korban sempat mengatakan bahwa dada terasa sakit. Selain itu, korban juga ada riwayat darah tinggi berdasarkan informas dari pihak keluarga. Jadi diduga beliau ini kena serangan jantung," tutupnya(net)


Tidak ada komentar