Breaking News

Polres Benteng Laporkan Anev Ops Lilin Nala 2019

Kepalal Kesbangpol Benteng Eka memberikan masukkan kepada jajaran Polres Benteng
Benteng - Polres Bengkulu Tengah mengadakan rakor lintas sektoral anev ops lilin nala 2019, kegiatan membahas tentang evaluasi Operasi lilin nala 2019 yang berlangsung selama 10 hari, dimulai dari 23 Desember 2019 hingga 1 Januari 2020 lalu dan juga rencana sinergi yang akan dilakukan pada tahun 2020.

Kegiatan ini berlangsung di aula Polres Bengkulu Tengah bersama Danramil 407-03 Talang Empat, OPD terkait dan anggota DPRD kabupaten Bengkulu Tengah. Dalam hal ini Bupati Bengkulu Tengah diwakili oleh staf ahli Bupati Pemerintahan, Hukum dan Politik Zamzami Syahfe’i, S.IP,.M.Si.

Kapolres Bengkulu Tengah  AKBP Andjas Adi Permana mengatakan bahwa kegiatan operasi nala 2019 yang lalu, berjalan dengan lancar berkat dukungan semua pihak dan berharap di tahun 2020 ini sinergi yang sudah dibangun tetap terjalin dengan baik sehingga menciptakan Kabupaten Bengkulu Tengah yang aman dan kondusif.(gol)

Tidak ada komentar